Resep dan bahan : Aeriskitchen
Bukan hanya coklat dan kue saja yang dibentuk hati, tapi untuk menyambut Valentine, aeriskitchen juga menyiapkan telur dengan bentuk hati.
Bahan
4 butir telur
1 sdm daun bawang
1/2 sdm wortel, potong dadu kecil
1/4 sdt garam
Minyak secukupnya.
Cara membuat
1. Cincang daun bawang dan potong dadu kecil wortel. Sisihkan.
2. Kocok 4 butir telur sampai cukup kental. Sisihkan sedikit telur di wadah lain.
3. Masukkan irisan daun bawang, wortel, dan garam secukupnya ke dalam kocokan telur. Kocok lagi sampai rata.
4. Panaskan wajan, olesi sedikit minyak.
5. Tuang 1/3 bagian telur ke dalam wajan. Tunggu setengah membeku dan gulung perlahan. Sisihkan di tepi wajan.
6. Olesi wajan dengan sedikit minyak lagi. Tuang 1/2 bagian dari sisa telur. Tunggu sampai sedikit beku, gulung lagi. Sehingga bertambah tebal. Sisihkan di pinggir wajan lagi dan lakukan sampai adonan habis.
7. Angkat, dinginkan sebentar.
8. Potong-potong kira2 1 cm.
9. Potong melintang dan balikkan, bentuk seperti hati.
10. Lapisi telur hati dengan kocokan telur yang tadi sudah disisihkan.
11. Olesi wajan dengan minyak, goreng sebentar.
12. Telur berbentuk hati siap disajikan.
Porsi : untuk 2 orang
PS : Asyik buat bekal :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar